Saturday, March 11, 2017

No Regret

It's good to be back!
Ketika kamu merasa ngganjel dan ada sesuatu yang tidak tepat pada dirimu, platform ini memang selalu bisa menjadi solusi untuk kamu berbagi.

First, I want to share that finally I've finished my study in UGM yeay for 3,5 years. Sesuatu yang tidak pernah kuduga sebelumnya, cmon I m not that academic-student. Ini semua berkat dorongan dosen pembimbing saya. Even, I've already made my own poster presentation for International Seminar last year. Big thanks to my super-inspiring-supervisor, Prof Endang S Rahayu, yahh you're my nightingale in my deep-dark world. Terima kasih sudah menyelamatkanku dari keterpurukan dunia perkuliahan yang fana ini. 

Dan ketika semua ini sudah selesai, dan aku harus mulai melangkah menuju masa depan yang lebih nyata, aku kembali berfikir, what I have done selama ini, is there any good thing that I've done?

Maksudku, apakah lulus sekarang ini adalah pilihan yang tepat? Mengingat masa masa kuliah adalah masa yang seharusnya kuhabiskan untuk mencari pengalaman, pengalaman, dan pengalaman. Apakah semua yang kulakukan sudah cukup?

Aku menengok kepada beberapa teman temanku, ada yang berhasil exchange keluar negri, research diluar negeri atau sekedar ikut lomba keluar negri, ada yang internship di perusahaan kece, ada yang ini, ada yang itu,
so cool mereka melakukannya disaat kuliah and I did not have the oppurtunity to.

Mungkin aku iri, mungkin aku ingin seperti mereka, but, setelah ku pikir pikir lagi, I had no regret. My college time is already good. 

Mungkin mereka yang exchange, doanya lebih kenceng daripada saya.
Mungkin mereka yang bisa jalan jalan keluar negri gratis, sholatnya selalu dimasjid, ga kaya saya.

Jadi sekali lagi, aku percaya bahwa selama perkuliahan ini, aku hidup dengan cukup bahagia dengan hasil yang membahagiakan. No regret. Semuanya pasti ada hikmah yang bisa diambil.

Bersyukur juga, selama kuliah gue bisa hepi hepi, bolos kuliah, dan tetep bisa lulus 3,5 tahun dengan IPK cumlaude #sombongdikitboleh
Bersyukur juga, selama kuliah meski sibuk praktikum dan laporan praktikum, semua drama korea on going tetap gue babat abis, ngga ada yang nggak gue tonton.
Bersyukur juga, meskipun duit pas pas an, dikasih kesempatan buat jalan jalan ke Pulau Bintan, yang awalnya aja gue gatau ini negri antah berantah ada dimana

Yah gitulah. Intinya aku bersyukur dengan semua yang terjadi pada hidupku selama ini. Dan sekali lagi, tidak ada penyesalan, no hard feeling, dan mohon doanya semoga saya cepat dapat hidayah biar tau kelak mau kerja apa wkwk